Penulis:
Dr. Fenti Inayati, S.Pd.I., M.Ag. | Fenti | Dinas Pendidikan Kab. Garut |
Praktik Baik :
Implementasi GELIAT PAGI (Gerakan Literasi Digital Pasti Berbagi )
Untuk meningkatkan berpikir kreatif Siswa SMPN 2 Pasirwangi”
Dr.Fenti Inayati,S.Pd.I,M.Ag
Peserta didik saat ini memiliki kemampuan berpikir kreatif yang rendah, hal ini ditandai dengan kesulitan mencetuskan ide saat berdiskusi, sulit mendapat jawaban orisinil siswa, serta hasil tes kemampuan berpikir kreatif rerata nilai 45,08%.. Menganalisa berbagai kondisi yang terjadi pada peserta didik maka perlu dilakukan suatu cara (praktik baik) untuk mengatasi permasalahan tersebut yang nantinya hasil praktik baik ini dapat didesiminasikan kepada rekan sejawat dan guru.
Peran yang dapat dilakukan sebagai pengawas pada situasi ini adalah penulis membuat salah satu pengelolaan program yang berpihak pada murid, berdasarkan latar belakang diatas maka disusun naskah best practice “Implementasi GELIAT PAGI (Gerakan Literasi Digital Pasti Berbagi )Untuk meningkatkan berpikir kreatif Siswa SMPN 2 Pasirwangi”
Hal yang menjadi tantangan dalam mencapai tujuan tersebut antara lain, manajemen waktu yaitu cara kita meluangkan waktu untuk mulai menyusun dan mendesain Program, dituntut untuk dapat memilih strategi/model/metode pembelajaran yang tepat. Dari kesemua itu, semua dapat dilakukan secara mandiri maupun melalui diskusi dengan teman sejawat.
Dalam GELIAT Pagi Langkah-langkahnya yaitu : membentuk fasilitator literasi, Penyediaan sumber literasi, pembuatan mading kelas dan sekolah, Penggunaan Aplikasi-Aplikasi Edukatif sebagai Sumber Belajar Warga Sekolah terdapat 12 aplikasi edukatif yang digunakan sehingga variasi aktivitas pembelajaran lebih menarik, 12aktifitas GELIAT Pagi adalah :
1) Geliat 1 Kreatifitas Menulis melalui canva kreatif
Sintaknya :
• Guru menyiapkan satu artikel yang di dalamnya terdapat angka dan informasi sesuai dengan topik yang dipelajari.
• Guru menginformasikan kepada siswa bahwa mereka akan membuat teks kreatif berdasarkan artikel yang dibaca. Teks kreatif tersebut berbentuk infografik.
• Guru menunjukkan contoh-contoh infografik. (Bisa dicari di google)
• Guru dan siswa berdiskusi mengenai fitur-fitur infografik .
• Guru dan siswa berdiskusi mengenai rubrik penilaian (bisa mencantumkan hal-hal apa saja yang harus ada dalam infografik siswa).
• Siswa melakukan kegiatan mandiri: membuat ringkasan artikel/ mencari ide-ide penting yang ada di artikel yang akan dimunculkan dalam infografik.
• Siswa membuat draft 1 infografik (menggunakan kertas dan pensil).
• Siswa akan membuat infografik di Canva. Setelah selesai, file bisa diunduh sebagai JPG dan dikirim ke surel guru.
• Guru bisa mencetak infografik siswa dan dipajang di kelas
• Guru bisa melakukan penilaian sumatif terhadap infografik siswa
• Dan dalam kesempatan lain membuat kreasi canva yang contennya tentang hal-hal positif
2) Canva dibuat khusus untuk Pembelajaran berbasis proyek
Berbagai template untuk pembelajaran berbasis proyek tersedia di Canva. Desain yang menarik, Mengedit dengan mudah, serta pilihan desain yakni gambar maupun video tersedia di Canva.
Integrasikan Google Classrom anda di Canva juga!
Dokumentasi Geliat Menulis melalui canva
kreatif :Karya Siswa
Dokumentasi Geliat Menulis melalui canva kreatif :Karya Guru
3) Geliat 2 Kreativitas membuat komik
Sintax 1 :
• Guru mengintruksikan murid untuk mendownload aplikasi Comica
• Guru menyiapkan satu bacaan
• Guru menginformasikan kepada siswa bahwa mereka akan membuat dialog dari bacaan yang telah dibaca
• Guru menunjukkan contoh-contoh komik
• Guru dan siswa berdiskusi mengenai contoh -contoh komik
• Guru dan siswa berdiskusi mengenai rubrik penilaian (bisa mencantumkan hal-hal apa saja yang harus ada dalam komik siswa).
Sintax 2 : (Geliat berkreasi komik)
• Siswa melakukan kegiatan mandiri: membuat dialog dari bacaan yang sudah dibaca
• Siswa membuat draft komik (menggunakan kertas dan pensil).
• Siswa membuat dokumentasi berupa foto-foto sesuai dialog yang sudah disusun dan sesuai draft yang sudah dibuat
• Siswa akan membuat komik melalui aplikasi komika
• Komik asyik selesai dan siswa menceritakan isi komik
• Guru bisa mencetak komik siswa dan dipajang di kelas
• Guru bisa melakukan penilaian sumatif terhadap komik siswa
Dokumentasi Geliat Kreativitas membuat Komik
4) Geliat Menulis melalui media WA
Sintaxnya :
• Setiap siswa memilih satu tempat ekowisata garut
• Siswa menuliskan kelebihan dan fitur utama dari tempat tersebut.
• Masing-masing siswa menceritakan pengalamannya saat mereka pernah berkunjung ke tempat gambar ekowisata.
• Siswa menuliskan deskripsi dari foto yang dipilih dengan ketentuan sebagai berikut:
Gunakan judul yang menarik
Oleh: nama siswa
Deskripsi tentang tempat ekowisata. Gunakan bahasa persuasif. Tuliskan hal- hal menarik dari tempat tersebut.
Harus ada hastag/ tagar di akhir deskripsi
Harus ada sumber gambar
Jumlah kata adalah 150
Dokumentasi Geliat Menulis melalui WA
5) Geliat Berfikir kreatif dengan Aplikasi Quizizz
Quizizz adalah salah satu situs web yang menyediakan permainan berbasis kuis secara online yang dapat digunakan dalam test-test tertentu. Bagi anda yang pernah memainkan kahoot maka tidak akan asing dengan Quizizz ini. Namun bagi penulis sendiri, Quizizz memilik keunggulan tersendiri dibandingkan dengan Kahoot seperti fitur yang lebih mengasyikkan dengan adanya Power Up (Bagi kamu yang bermain game, mungkin tidak asing dengan istilah ini), fleksibelitasnya, dsb. Berikut penjelasan rinci mengenai Quizizz.
Dokumentasi Geliat Berfikir kreatif dengan Aplikasi Quizizz
6) Geliat Literasi Menghafal Qur’an melalui Youtube
Geliat Literasi Menghafal Qur’an melalui Youtube, sintaxnya :
• Siswa diminta untuk melihat tayangan mengenai Bacaan Al-Quran Yaitu Surat Annaba dengan metode syamil
• Siswa diminta menyimak dengan baik tayangan tersebut.
• Secara Individu atau berkelompok, siswa mendemontrasikan apa yang ada dalam tayangan you tube
Dokumentasi Geliat Geliat Literasi Bacaan Qur’an melalui Youtube
7) Geliat diskusi melalui media Podcast
Geliat diskusi melalui media Podcast, sintaxnya:
• Guru mengawali kegiatan dengan salam terlebih dahulu melalui aplikasi WA
• Selanjutnya, guru menyampaikan materi tentang Menjaga kesehatan dalam Islam melalui podcast agar lebih menarik,berikut podcast seri kultum tentang Kesehatan dalam Islam.
• Setelah guru menyampaikan materi melalui Podcast yang dikirim via WA, guru menanyakan kepada para siswa apakah ada yang sudah mengetahui tentang bagaimana menerapkan PHBS ? Coba angkat tangan jika ada yang mengetahuinya!” dari pertanyaan ini terlihat dari peserta sudah menegetahuinya. Kemudian guru menanyakan tentang bagaimana PHBS dalam Islam sesuai materi yang ada pada podcast
• Selanjutnya guru menanyakan apakah ada yang belum faham mengenai materi yang telah disampaikan oleh guru, Semua siswa menjawab faham.
• Kemudian guru memberikan kesimpulan mengenai materi yang telah disampaikan kepada seluruh siswa. Di akhir kegiatan kembali mengingatkan kepada para siswa bahwa kita harus menjaga Kesehatan dan menerapkan prilaku hidup bersih dan sehat dalam kegidupan sehari-hari.
Dokumentasi Geliat diskusi melalui media Podcast
8) Geliat kreatifitas melalui wordwall
Wordwall Quiz ini bisa digunakan untuk berbagai aktivitas termasuk semua pelajaran di sekolah maupun aktivitas lainnya.
Sebelum masuk ke langkah utama wordwall quiz create, kita buka dulu website https://wordwall.net/ untuk membuat games tersebut. Kemudian pilih wordwall quiz login pada laman tersebut, kalau belum punya akun bisa menggunakan akun gmail yang sudah kita miliki supaya lebih mudah.
Setelah berhasil login maka kita bisa langsung membuat aktivitas yang diinginkan dengan memilih menu Create Activity.
• Guru menyajikan Wordwall template plane yang sudah dibuat ini nantinya akan menampilkan pertanyaan yang sudah dimasukkan.
• Setelah munculnya Ada gambar awan-awan yang berisi jawaban, lalu siswa menggerakan plane tersebut ke awan dengan jawaban yang benar
• bermain games ini kita punya berapa nyawa supaya tetap bisa bermain hingga akhir. Nanti ada score akhir berapa banyak kita menjawab soal-soal dengan benar.
Dokumentasi Geliat Geliat Literasi Melalui Word Wall
9) Geliat Keliling dunia bersama Google earth
Google Earth memungkinkan siswa bisa berkunjung ke berbagai tempat di dunia secara digital. Guru bisa memanfaatkan fitur search destination untuk mengunjungi negara atau tempat di seluruh dunia.
• Murid mengetik nama negara atau tempat yang ingin dikunjungi,Misalnya letak mekah,letak Madinah dll
• Kemudian aplikasi akan menunjukan peta tempat tersebut dan menampilkan wilayahnya secara 3D.
• Siswa mempresentasikan sejarah tempat yang sudah dikunjumgi sevara virtual
Dokumentasi Geliat Geliat Literasi Melalui Google Earth
10) Geliat Literasi Android Buku Digital (Mobile Book Learning)
Android buku digital merupakan aplikasi android yang berisi materi yang telah dikemas menjadi artikel-artikel dan dikelompokkan berdasarkan label/temanya masing-masing. Android buku digital ini dapat diisi dengan materi, latihan, ataupun ujian. Kelebihan dari mobile book learning adalah dapat digunakan secara offline ataupun online, siswa dapat mengakses materi secara offline dan dapat mengakses soal latihan secara online.
• Siswa mengunduh dan memasang aplikasi Android Buku Digital yang dibagikan oleh guru di grup wa
• Siswa mengikuti intruksi dari guru melalui guide di grup wa untuk menggunakan aplikasi Android buku digital untuk pembelajaran
• Siswa mengerjakan latihan yang tersedia didalam aplikasi dan membagikan pengalamannya menggunakan aplikasi untuk pengembangan selanjutnya
Dokumentasi Geliat Geliat Literasi Android Buku Digital
11) Geliat Literasi Ingatan Quizlet
Salah satu kreasi dalam pembuatan materi ajar khususnya dalam mengingat adalah dengan menggunakan aplikasi Quizlet. Quizlet adalah aplikasi atau situs yang digunakan untuk menguatkan daya ingat siswa dalam menghafal materi-materi ingatan yang penting dengan variasi metode yang menarik seperti flash card, typing, matching, dan lainnya. Kelebihan dari aplikasi Quizlet ini adalah pembelajaran yang dilakukan lebih menyenangkan karena metode yang ditawarkan oleh quizlet menyenangkan dan kompetitiv sehingga siswa lebih termotivasi dalam melaksanakan pembelajaran
• Berdasarkan arahan dan bimbingan dari guru, siswa mengunjungi link materi quizlet yang telah dibuat oleh guru
• Siswa diberikan waktu untuk memahami materi yang telah dibuat di Quizlet dengan durasi yang disesuaikan dengan bobot materi
• Siswa dapat membagikan hasil pemahaman mereka melalui screenshot skor permmainan ingatan yang ada didalam quizlet
Dokumentasi Geliat Ingatan Quizlet
12) Geliat Literasi Berkarya di Wattpad
Wattpad adalah komunitas daring bagi para penulis dan pembaca. Fungsinya hampir sama dengan blogger dimana siswa akan membagikan tulisannya untuk dibaca. Kita dapat membuat akun gratis untuk mulai menulis diWattpad atau sekedar membaca postingan – postingan di Wattpad, entah itu cerita pendek, cerita bersambung, artikel ataupun puisi. Kita juga dapat memberikansebuah komentar dan vote pada setiap bacaan. Wattpad juga mempunyai kemampuan untuk dibaca di komputer, telepon, atau tablet pembacanya. Wattpad bisa menjadi alternatif media menulis untuk memotivasi siswa agar tulisan mereka layak dibaca dan berkembang sepanjang waktu.
• Secara berkelompok, setiap kelompok diberikan arahan dan bimbingan untuk menuliskan cerita nabi-nabi yang telah ditentukan.
• Setiap kelompok diwajibkan untuk mengunjungi tiap cerita kelompok lainnya untuk memberikan komentar dan like.
• Setiap kelompok membuat rangkuman cerita kelompok lainnya dan mempresentasikannya di grup wa
• kelompok dengan nilai cerita wattpad paling banyak komenta/like dan presentasi yang baik akan diberikan reward
Dokumentasi Geliat Literasi Berkarya di Wattpad
13) Geliat Literasi Quiz melalui VN whatsapp
Penggunaan media whatsapp sebagai media dikala pandemi sudah menjadi kebutuhan pokok dikarenakan kemudahannya untuk dijadikan sebagai pusat informasi oleh siapapun dan dimanapun, penggunaan voice note whatsapp dapat divariasikan menjadi pembelajaran yang menarik dan atraktif dengan menjadikan VN sebagai permainan quiz. Berikut sintaxnya :
• Siswa dibagi secara berkelompok oleh guru dan diberikan intruksi mengenai pembelajaran
• Setiap kelompok diberikan salah satu cerita nabi dan dipersilahkan untuk membuat 4 clue untuk ditebak oleh kelompok lain
• Secara berurutan tiap kelompok memberikan clue sampai bisa ditebak oleh kelompok lain
• Kelompok dengan penebak terbanyak memenangkan permainan
Dokumentasi Geliat Literasi Quiz melalui VN whatsapp
14) Geliat Literasi Schoolmedia
Selain ClassDojo dan Edmodo, aplikasi Android untuk para guru selanjutnya adalah Schoolmedia. Aplikasi pendidikan ini memberikan kemudahan pada siswa dalam mengecek nilai akademik, data orangtua siswa, histori pembayaran dan lainnya. Dengan Schoolmedia, siswa akan mendapatkan transparansi nilai akademik, baik dari nilai tugas, nilai UTS/UAS dan lainnya. Histori pembayaran juga sudah disediakan oleh School Media untuk mendapatkan daftar transaksi yang sudah dilakukan dan informasi lainnya yang berhubungan dengan akademik kepada orang tua.
Selain itu, siswa akan mendapatkan daftar kehadiran dari tiap mata pelajaran tiap semester. Selain memudahkan siswa, aplikasi ini juga sangat meringankan kerja guru.
15) Geliat Literasi Kahoot! – Play Learning Games
Kahoot adalah sebuah website di internet yang dapat menghadirkan suasana kuis yang meriah dan hebohke dalam kelas. Dengan bermain Kahoot ini pembelajaran menjadi sangat menyenangkan dan membuat para peserta didik tidak bosan mengikuti pembelajaran yang sangat sulit dimengerti. NAmun bermian Kahoot ini sangat memerlukan koneksi internet itulah syarat utamanya. Karena kuis atau pertanyaan yang tersedia dan dibuat menggunakan kahoot hanya bisa dimainkan secara online. Jadinya ada serunya dan ada gak enak juga sih karena yaitu jika tidak punya koneksi internetnya maka gak bisa bermain deh hanya bisa menonton saja. Namun ada kelebihanya juga sih yaitu sangat menariknya, kuis ini tidak hanya bisa dijalankan melalui PC, namun bisa dengan smartphone-pun bisa dengan syarat yang sama, bisa internet atau online. Kahoot terbagi menjadi dua yaitu untuk peserta dan untuk adminnya.
Ada dua langkah yang harus kita lakukan dalam bermain kuis dalam permainann Kahoot. Langkah pertama adalah membuat kuis kahoot, dan langkah kedua adalah memainkan kuis kahoot.
Untuk membuat kuis dalam kahoot, anda dapat masuk ke https://create.kahoot.it/. Jika masih belum memiliki akun, lakukan registrasi terlebih dahulu. Kamu dapat menggunakan akun email gmail untuk melakukan registrasi. Berikutnya anda dapat mulai membuat kuis.Dalam proses pembuatan kuis, anda dapat menambahkan soal, altenatif jawaban, menentukan jawaban yang benar, dan pengaturan lain yang diperlukan. Setiap kuis yang dibuat secara otomatis tersimpan pada akun kahoot, jadi kamu dapat melihat kuis yang telah dibuat sebelumnya. Setelah kuis selesai dibuat, kamu dapat memainkan kuis di dalam kelas. Kuis yang akan dimainkan di dalam kelas diidentifikasi dengan sebuah PIN. Sebelum siswa mulai menampilkan kuis, anda harus mempublikasikan PIN terlebih dahulu, selanjutnya siswa dapat memainkan kuis baik secara individual maupun berkelompok melalui situs https://kahoot.it/ dan memasukkan PIN yang telah diberikan.Selama kuis berjalan, anda memegang kontrol penuh terhadap kuis. Kamu dapat mengatur kapan soal akan ditampilkan.
16) Geliat Literasi Socrative Teacher
Terlibat, menilai dan personalisasi kelas Anda dengan Socrative! Pendidik dapat melakukan penilaian formatif melalui kuis, polling pertanyaan singkat, tiket keluar dan ruang ras semua dengan mereka app Socrative Guru. Socrative akan langsung kelas, agregat dan memberikan visual hasil untuk membantu Anda mengidentifikasi peluang untuk instruksi lebih lanjut. Hemat waktu dan memvisualisasikan pemahaman siswa ketika itu penting, sekarang!
Untuk memulai menggunakan Socrative, cukup mendaftar untuk account Socrative Guru. Akun Socrative Anda akan bekerja dengan Socrative lainnya Apps dan melalui semua browser di Socrative.com. Siswa dapat terhubung ke ruang yang unik Anda dengan membuka aplikasi atau bergabung kamar di socrative.com pada perangkat apapun.
17) Geliat Literasi Popplet
Popplet adalah alat paling sederhana untuk menangkap dan mengatur ide-ide Anda. Dengan Popplet Anda dapat dengan cepat menuliskan ide-ide Anda dan mengurutkannya secara visual.
Apple telah menampilkan kami di “Alat untuk Guru”, “Baru dan Patut Diperhatikan”, “Apa yang Panas” dan “Dapatkan Barang Selesai” Popplet sangat bagus untuk sekolah dan untuk belajar di kelas dan di rumah. Siswa menggunakan Popplet untuk berpikir dan belajar secara visual. Dengan menangkap fakta, pemikiran, dan gambar, siswa belajar untuk menciptakan hubungan di antara mereka dan menghasilkan ide-ide baru.
Popplet juga bagus untuk bekerja dan untuk menghasilkan ide di kantor atau saat bepergian. Profesional menggunakan Popplet untuk menghasilkan ide dan merencanakan proyek. Dengan melakukan brainstorming secara visual atau mencatat, Popplet membantu para profesional mengatur pikiran mereka dan menghasilkan ide besar berikutnya.
18) Geliat Literasi Comic Life
Comic Life, adaah aplikasi gratis yang tersedia dan dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Aplikasi ini membantu guru menciptkan animasi berbasis gambar dan dokumen, yang dapat digunakan untuk kegiatan pembelajaran. Comic Life adalah aplikasi pembuat komik, yang dapat mengubah foto menjadi komik, sehingga memiliki cerita dan rangkaian cerita dari foto yang ditampilkan. Kita juga dapat menambahkan catatan-catatan serta keterangan yang diinginkan, terutama yang berkaitan dengan materi pembelajaran.
Kelebihan Comic Life ini adalah, peserta didik akan lebih tertarik dan bersemangat serta lebih mudah dalam memahami materi pembelajaran, disamping karena ada animasi foto di dalamnya, tampilan dalam aplikasi Comic Life dibuat semenarik mungkin, sehingga peserta didik secara tidak langsung menyimak gambar sembari membaca dan bahkan memahami materi yang disampaikan melalui Komik yang telah dibuat oleh guru.
Disamping Comic Life, banyak lagi aplikasi yang lain yang dapat digunakan oleh guru dalam pemanfaatan media untuk digunakan dalam kegiatan pembelajaran, namun Comic Life ini menawarkan interface yang userfriendly, mudah digunakan dan pengguna akan lebih mudah akrab dengan tampilannya karena dibuat dan didesain praktis dan lebih mudah.
4. Evaluasi dan Diseminasi
a. Guru melakukan evaluasi hasil praktik baik.
b. Guru menyusun laporan best practice dengan referensi pendukung.
c. Guru membagikan hasil praktik baik kepada rekan sejawat di komunitas belajar sekolah, MGMP, dan umum.
5. Sumber Daya
a. Sumberdaya teknis: Laptop, jaringan internet, aplikasi Canva ,quiziss,kahoot, word wall dan Comica dll.
b. Materi: Materi pelajaran, artikel, dan bacaan pendukung.
c. Biaya: Mandiri.
6. Peserta Kegiatan
a. Guru sebagai fasilitator dan penilai.
b. Siswa sebagai peserta aktif.
c. Rekan sejawat dan komunitas sebagai audiens dan tempat diseminasi.
d. Kepala sekolah memberikan dukungan dan motivasi.
7. Tantangan dan Langkah Mendatang
a. Tantangan manajemen waktu dan pemilihan metode pembelajaran.
b. Mengikuti pelatihan yang relevan untuk meningkatkan kemampuan guru.
c. Proses penyempurnaan terus menerus berdasarkan evaluasi dan umpan balik.
Pelaksanaan Aksi Nyata Pengelolaan program yang berdampak pada murid dengan program Geliat Pagi banyak siswa yang begitu kreatif didalam membuat karya-karya digital misalnya komik, poster dari canva , artikel dll,. Hasil evaluasi ditemukan hasil tes kemampuan berpikir kreatif rerata nilai meningkat menjadi 65,08%. Respon guru antusias dengan strategi yang saya gunakan. Hal yang menjadi factor keberhasilan yaitu kemauan guru untuk melakukan strategi literasi.